Bupati Aulia Tinjau Lahan Pertanian Rapak Rabau

Kukar, NUSAPALA.ID- Terima keluhan dari petani Loa Ipuh Tenggarong, Kamis (23/10) Bupati Kukar Aulia Rahman Basri langsung, lakukan peninjauan ke lahan pertanian non produktif di wilayah Rapak Rabau Loa Ipuh.‎‎

Peninjau secara langsung guna mengetahui, kondisi jaringan irigasi pertanian yang tidak normal.‎‎”Persoalan di Rapak Rabau pasti ada solusinya,” sebut Bupati Aulia.‎‎

Bupati meminta dinas terkait seperti Dinas Pertanian dan Peternakan(Distannak) untuk menginventaris kebutuhan, guna menyelesaikan persoalan Rapak Rabau.‎‎

“Laporan yang kami terima, ini lahan pertanian sawah, tapi sulit aliran air, ini yang menjadi keluhan para petani,” sebut Bupati Aulia Rahman Basri.‎‎

Untungnya Bupati Aulia, sangat respon dan cepat tanggap, dan akan lakukan normalisasi dan perbaikan irigasi pertanian untuk wilayah Rapak Rabau.‎‎

“Akan dianggarkan tahun depan, untuk kegiatan normalisasi,” jelasnya.‎‎

Masalah perairan di Rapak Rabau terjadi pada tahun 2019, saluran sudah tidak maksimal, minim perawatan, hingga kalau hujan sawah bisa alami banjir, dan menyebabkan gagal panen.‎‎

Untuk proses pekerjaan normalisasi jangan setengah-setengah harus menyeluruh, mengingat lahan tersebut bisa kembali produktif secara cepat.

‎‎”Lahan pertaniannya juga luas mencapai 200 Hektare, bakal menjadi lumbung pangan Tenggarong dan Kukar. Harapan kami, setelah dilakukan normalisasi, produksi pertanian bisa berjalan normal,” jelasnya.(NP/ADV)‎

Post Comment